PEMERINTAH:
Apa bila kita dengarkan alasan pemerintah menaikkan harga BBM, sekilas mungkin terlihat sangat benar. Tapi mungkin, pemerintah sedang lupa dengan apa yang sedang dialami oleh masyarakat yang sedang mereka pimpin. Kenapa pemerintah menaikkan harga BBM ketika masyarakat dengan jelas melihat kinerja pemerintah yang sedang amburadul. Bagaimana pemerintah menaikkan harga BBM (yang nantinya akan memberkan efek domino terhadap harga kebutuhan pokok), pada saat kebanyakan masyarakat sedang dalam keadaan terjepit, dengan kecilnya upah dan juga tingginya kebutuhan yang mesti dipenuhi.
Yang paling miris adalah bagaimana mungkin Indonesia yang juga anggota OPEC yang merupakan organisasi negara penghasil minyak, bisa harus sangat tegantung dengan harga minyak dunia? Bagaimana bisa, Indonesia yang punya banyak sumur minyak, harus mengimpor minyak? Disinilah mungkin kurangnya pemerintah, ketidak becusan dalam mengelola aset-aset negara.
PENDEMO:
Saya sebagai masyarakat awam, sangat berterima kasih kepada para pendemo (yang sebagian besar adalah mahasiswa) yang mau peduli dan mau memperjuangkan nasib rakyat kecil yang nantinya akan sangat merasakan dampak dari kenaikan harga BBM. Namun ada hal yang tidak saya setujui dari dari cara mereka melakukan demo. Seperti yang bisa kita lihat di televisi, bagaimana mungkin mahasiswa yang notabene merupakan kumpulan orang-orang terpelajar bisa melakukan hal anarkis di setiap demo yang mereka lakukan. Yang jadi pertanyaan, kenapa dalam setiap demo, mesti selalu terjadi pengerusakan? bahkan yang dirusak adalah fasilitas umum yang dibangun dari uang rakyat yang sekarang sedang mereka bela. Saya cuman berharap hal itu segera di hentikan, karena akan semakin menyengsarakan rakyat.
POLISI:
Apa yang mesti polisi lakukan ketika terjadi sebuah demo? Mungkin hanya mengamankan fasilitas dan ketertiban umum, agar pada saat demo tidak terjadi kerusuhan atau bentrokan. Para polisi mungkin tidak ingin untuk bentrok dengan mahasiswa, mereka juga manusia yang punya keluarga yang menanti mereka dirumah. Apabila mereka punya pilihan mungkin mereka akan memilih untuk tinggal dirumah dan tidak melakukan pengamanan yang sudah terlihat jelas resiko yang akan mereka hadapi. Nah mungkin yang kurang dari cara polisi dalam menghadapi demo, adalah penggunaan senjata dan kekerasan. hal tersebut dapat menyulut terjadinya bentrokan yang lebih besar.dan yang paling tidak kita inginkan adalah korban jiwa.
terakhir yang bisa saya lakukan adalah pemerintah dan para birokrat dapat berbenah, sehingga mahasiswa tidak perlu melakukan demo yang tidak memerlukan pengamanan dari polisi.
saya hanya mengharapkan
Indonesia yang lebih baik
Indonesia yang lebih baik
I hope you and all the Indonesian people achieve what you strive for. I hope you do not get in trouble for your post talking against the goverment there. Indonesia can be a great country, giving it's people many blessings.
ReplyDeletethank you for your support. Some says that Indonesia could be very prosperous, with all of the Natural resources. But here we are. Still striving for thing (oil) that we all know we have a lots. Love the country, but not the Politician.
Delete